GAYUNG

rahmad kadri

Assalamualaikum wahai saudaraku yang dimuliakan Allah karena keingintahuan dan pengetahuan yang bermanfaat.

Izinkanlah sekali lagi saya yang masih anak kemarin sore ini kembali berbagi, ilmu peninggalan leluhur dari Ranah Minang. Oleh Almarhum Inyiak yang dulu menurunkan kepada saya, ilmu ini disebut Gayuang. Beliau mengaku bahwa ilmu ini sering memberi manfaat pada beliau saat perang kemerdekaan dan berbagai kekacauan pasca kemerdekaan. Karena saat dalam pertarungan dimasa pergolakan, ilmu ini dikatakannya sangat mematikan. Adapun doanya adalah:

BISMILLAHIRROHMANIRROHIIM

UREK SILENGGANG ALI

UREK NAN BASUSUN

DARAH NAN MAMBAKU

INSAN NAN BAKATO

KATO NAN KA SAKIK

KATO NAN KA PADIAH

KATO NAN KA MATI

ALLAH HAK!

Cara mengamalkannya:

Carilah tempat yang sepi dari keramaian, orang yang bias melihat atau berbagai hal yang akan mendatangkan gangguan dan konsentrasi saat mengamalkannya. Dilakukan sekitar jam 23.00 Wib. Lakukan Shalat Hajat. Setelah itu,berdoa kepada Allah agar kita diberi perlindungan selama mendzikirkannya dan mudah mendapat rasa.

Bacaan Dzikir:

Bismilahirromanirrohiim, Syahadat 3 kali, salawat 7 kali doa dibaca satu kali dan kemudian mengheningkan diri sambil terus membaca Allahu.. Allahu.. Allahu sampai mendapatkan “rasa”.. Rasa ini yang akan menunjukan dunsanak menguasainya atau tidak. Jika telah mendapat rasa, maka saya akan menunjukan ‘jalan’nya agar bisa mematikan dalam pertarungan.

0 thoughts on “GAYUNG

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *