Bismillahirrohmanirrohim,
Assalamu alaikum warohmatullohi wabarokatu.
Salam pamuji rahayu wilujeng slamet para sesepuh, para guru, para sedulur KOS semua. Sholawat dan salam tak lupa kita haturkan kejunjungan kita nabi Muhammad saw, lumeber kluarga, shahabat dan semua pengikut pengikutnya. Yang mana kita nantikan syafaat beliau di yaumul akhir. Syukur Alhamdulillah kita ikrorkan kehadirat Alloh SWT, yang telah memberi banyak nikmat yang tak terhingga kpd kita semua. Perkenankanlah saya yg dhoif ini, yang fakir, yang tak punya daya apa apa. Dengan segenap keterbatasan saya, menshare ilmu tatal warisan leluhur tanah jawa. Saya tidak menganjurkan mengimani tapi biarlah sebagai tambahan kekayaan khasanah budaya. Saya tidak menampik bahwa saya keturunan orang pribumi orang jawa. Tapi saya juga bangga ternyata nusantara kaya budaya yang adiluhung dan luhur. Tatal ilmunya pujangga/perjangga, yang dihasilkan dari kolaborasi macam2 disiplin ilmu, ilmu fikir, ilmu kitab, ilmu titen niteni, ilmu ghoib, ilmu hitung dll.
Dari kata dasar tatal mengandung pengertian :
1. Serpihan/potongan kayu kayu, tatal kayu jati adalah salah satu sokoguru/tiang masjid demak yang terkenal bikinan sunan kalijaga.
2. Tatal juga berarti petunjuk aturan tak tertulis, ketatalan berarti kena apes sial karna melanggar rambu tatal yang tersurat.
Pertama tama kita pahami dulu dasar dasarnya diantaranya menghitung
Neptu hari sbb; radite/minggu jumlah 5, sumo/senin jml 4, anggoro/selasa jml 3, budho/rabu jml 7, respati/kamis jml 8, sukro/jumat jml 6, tumpak/sabtu jml 9.
Neptu pasaran sbb; pon jml 7, wage jml 4, kliwon jml 8, legi jml 5, pahing jml 9.
Setelah neptu pahami juga
Posisi naga dino/naga hari sbb; Pon(dibarat), wage (diutara), kliwon (ditengah),legi (ditimur), pahing (diselatan).
Pepatah jawa berbunyi “ninggal petung glundong” maksudnya sesuatu itu harus diperhitungkan masak masak supaya tidak gagal, terjungkal, batal atau hancur. Ilmu tatal adalah ilmu petung atau perhitungan, yang memuat banyak hal yang berkaitan dg neptu hari dan pasaran, tatal bukanlah suatu ramalan tapi serpihan serpihan segala kejadian yang sudah terjadi (sing wis ketatalan/yang sudah terbukti terjadi dirangkum menjadi rambu). Ilmu tatal memilah memilih hari hari baik yang terbaik disesuaikan hajat keperluan yang akan dijalankan misal mau mengawali membuka usaha, mau mendirikan rumah, mau menanam tanaman, mau menemui seseorang untuk berhajat, mau pernikahan dll. Kita tidak membahas hal lain lain dulu. Dikesempatan ini kita bahas tentang rahasia kekuatan hari jarak dino/jarak hari/tempat keberuntungan bawaan dari sifat hari.
Diatas sudah disebutkan berdasarkan neptu pasaran kekuatan hari (naga) berada ditempat tempat tsb sbg contoh pon dibarat berarti apapun yang berasal dari barat punya power yang kuat untuk unggul/menang. Cara memperoleh power kita harus bisa bersinergi dg barat caranya kita harus berada paling barat dari musuh2 maupun pesaing2 yang kita hadapi. Bisa juga kita ambil posisi barat menghadap ke timur sedang musuh/saingan kita berada ditimur menghadap ke barat. Naga dino/pasaran masih kalah dengan hitungan kolaborasi neptu hari + neptu pasaran jumlah total, berapa nanti jumlah total tsb digunakan untuk menghitung jarak dino sbb:
Contoh hari sabtu legi, sabtu 9, legi 5 jadi 9+5=14. 14 tsb kita jadikan dasar pitung sing memet njlimet. Kita pahami dulu alur cakra naga dino yaitu dari tengah ke timur ke selatan ke barat ke utara ke tengah kembali. Untuk mulai menghitung sediakan dulu 5 wadah/lubang dakon, letakkan di barat, utara, tengah, timur , dan selatan. Sediakan batu kecil2 bisa juga batang korek api jumlah 14 (karna kita membuka jarak hari sabtu legi jml 14). Masukkan ke lubang dakon satu satu diawali pada lubang timur (legi ditimur) terus masukkan sampai habis.
Jangan lupa alur gerak masuknya lubang dakon sesuai arah cakra naga dino. Setiap jatuhan biji terakhir dlm lubang maka lubang tsb dikuras bijinya diputar lagi ke lubang lubang berikutnya sampai tidak ada lagi yang yang bisa dikuras pada jatuhan terakhir. Setelah selesai coba dilihat dihitung masing2 pos lubang dakon ada berapa biji. Yang terkuat adalah pos lubang yang berisi genap bisa 2, 4, 6, 8 dll. Diantara yg genap, yg genap terkecil yg menang/untung/hoki/kuat. Arahya mana? Misal barat tinggal mensinergikan dg barat. Ini saya amati dalam pilkada 99.9% ternyata tepat yang bersinergi yang jadi. Bila tempur yg bersinergi yang menang. Tidak memandang besar kecil. Wallohu alam.
0 thoughts on “ILMU TATAL BAB HOKI HARI”