TRIK SULAP KEBAL PELOR

Pesulap mengikat erat tubuh seorang pembantunya dengan tali lalu memasukkannya ke dalam sebuah kotak/peti berbentuk kubus, yang diberi tali sehingga bisa ditarik ke atas. Setelah pembantunya berada di dalam kotak pesulap kemudian mengikat kotak dengan rantai besar yang dibelit – belitkan lalu menguncinya dengan gembok yang besar.Berikutnya pesulap menarik kotak/peti tersebut ke atas sehingga kini menggantung pada tiang, Kemudian sepasukan regu tambak yang telah dipersiapkan di beri aba – aba oleh pesulap untuk menembak dengan sasaran kotak berisi pembantunya tersebut.Satu dua Akhirnya kotak/peti itu pun diturunkan kembali.Dan terlihatlah lubang – lubang yang dibuat oleh pelor -pelor yang ditembakkan tadi. Namun, ketika pesulap membuka kotak itu, ternyata pembantunya yang masih dalam kondisi terikat sarna sekali tidak mengalami cedera. KUNCI Pedoman permainan ini sama dengan yang di atas, yaitu pada saat pesulap memasukkan pembantunya ke dalam peti dan menguncinya dengan rantai pada saat itu pula pembantu pesulap yang berada di bawah panggung membuka papan panggung dan jendela peti serta menerima tubuh pembantu pesulap yang terikat. Jadi pada saat pelor ditembakkan kotak I peti sudah dalam keadaan kosong.Namun begitu peti diturunkan, pembantu pesulap dengan segera membuka papan panggung dan peti dari bawah dan memasukkan rekannya yang dalam keadaan terikat masuk kembali ke dalam peti. Pembantu pesulap memiliki waktu untuk mengerjakan semuanya karena pada saat itu pesulap berusaha sedikit mengulur waktu dengan dia sibuk melepaskan rantai yang membelit peti. Maka begitu peti dibuka, pembantu pesulap sudah berada didalam peti dengan masih dalam keadaan terikat.



Mabes Laskar Khodam Sakti

Jl. Elang Raya , Gonilan, Kartasura

Solo, Jawa tengah
WA +6285879593262

Uncategorized

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.